Investor Taiwan Lirik Proyek Balongan, Menko Airlangga: Ini Finalisasi

6 proyek kilang menuju 2 juta barel sehari Foto: Infografis/6 proyek kilang menuju 2 juta barel sehari/Aristya Rahadian Krisabella/Cnbcindonesia.com

IDTODAY.CO – Proyek pengembangan kilang Balongan kini tengah di lirik investor asal Taiwan. Hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto. Bahkan ia mengatakan bahwa kerja sama ini tengah finalisasi.

“Terkait pengembangan kilang di Balongan, ini finalisasi dengan investor dari Taiwan,” ujar Airlangga usai rapat terbatas terkait Proyek Strategis Nasional, Jumat (29/5). Sebagaimana dikutip dari CNBC Indonesia (29/05/2020).

Adapun nilai investasi yang akan disepakati dengan Taiwan ini mencapai US$ 12 miliar, investasi termasuk dengan pembangunan kilang petrokimia yang akan terintegrasi. Apabila kilang ini jadi, diharapkan akan terdapat penghematan devisa dengan nilai mencapai US$ 12 miliar juga.

Masuknya investor Taiwan di proyek pengembangan kilang Balongan ini merupakan kabar baru. Sebab, sampai April lalu proyek RDMP Balongan ini masih tercatat dalam proses penjajakan kerja sama dengan ADNOC (Abu Dhabi National Oil Company).[Aks]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan