Kabar Terkini Klaim Mantan Pejabat Tinggi Korut Sebut Kim Jong Un Koma

Gambar ini dirilis pada Rabu (8/8/2018) oleh kantor berita resmi Korea Utara (KCNA) menunjukkan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un ditemani istrinya Ri Sol Ju mengunjungi Pabrik Ikan Kumsanpho di Hwanghae Selatan Provinsi, Korea Utara. (Foto: AFP/KCNA via KNS)

IDTODAY.CO – Kabar terkait kondisi kritis kesehatan Pemimpin Tertinggi Korea Utara (Kim Jong Un) santer diberitakan pasca keterangan yang disampaikan mantan pejabat senior Korea Selatan (Korsel) di masa pemerintahan Presiden Kim Dae Jung yang berkuasa 1998-2003, bernama Chang Song-min.

Kabar tersebut bersumber dari China, yang didasarkan pada pengalaman narasumber tersebut di kantor kepresidenan Korut. Bahkan, sumber tersebut menyatakan semua foto yang dirilis Kim Jong Un adalah palsu.

Baca Juga:  Reaktor HL-2M Tokamak China Vs Fusi Nuklir KSTAR Korsel, Canggih Mana ?

“Saya menilai dia sedang koma, tapi hidupnya belum berakhir. Struktur suksesi lengkap belum terbentuk, jadi Kim Yo-jong dikedepankan karena kekosongan tidak dapat dipertahankan untuk waktu yang lama, ” katanya dikutip dari The Korea Herald awal pekan ini sebagaimana dikutip dari CNBC Indonesia (26/8/2020).

lantas seperti apa sebenarnya kondisi kesehatan Kim Jong-Jong Un saat ini?

Baca Juga:  Majlis Tinggi Korut Keluarkan Larangan Merokok Ditempat Umum

Melansir Reuters, Kim Jong Un kembali muncul di KNCA, salah satu media resmi Korea Utara. Saat itu, Kim jong-un meminta semua elemen bangsa itu untuk antisipasi terhadap penyebaran covid 19 dan Topan Bavi.

Menurut media tersebut, Kim jong-un menghadiri pertemuan politbiro partai yang dipimpinnya terkait ekonomi Korut akibat pandemi dan banjir yang melanda.

“Pertemuan memberi evaluasi pada sejumlah kelalaian dari pekerjaan anti-epidemi darurat, untuk memeriksa masuknya virus,” tulis media tersebut sebagaimana dikutip dari Reuters, Rabu (26/8/2020).

Namun demikian, isu terkait kondisi kritis kesehatan Kim jong-un terus berhembus kencang, lantaran Kim jong-un tidak tampil langsung di depan publik.[cnbcindonesia/brz/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan