IDTODAY.CO – Minggu siang ini Presiden Joko Widodo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sama-sama menyampaikan pernyataan terkait perkembangan dan kebijakan terkini yang dilakukan keduanya.

peneliti Indo Barometer, M. Qodari,  membuat penilaian terkait isi pidato dari Anies Baswedan pidato Jokowi memiliki kesamaan terkait penanganan pandemi virus corona. Tapi, menurut M. Qodari, isi pidato Anies Baswedan lebih tegas dan jelas.

“Anies dan Jokowi pidato hampir saat bersamaan. Isi pidatonya sudah sejalan. Hanya Anies lebih tegas dan jelas. Jokowi agak  lebih umum,” ujar M. Qodari kepada redaksi beberapa saat lalu. “Yang jelas Jokowi sudah meminta sekolah libur, pegawai kerja dari rumah. Dan bicara juga tentang perlunya social distancing. Alhamdulillah,” sambungnya, seperti yang dikutip dari Rmol.id (15/03/2020).

Baca Juga:  Seratus Ribu Orang Akan Sambut Anies Baswedan Saat Datang ke Sumut, Klaim Nasdem

Qodari menambahkan bahwa lockdown tidak harus menjadi kebijakan pemerintah yang terpenting menurut dia adalah extensive social distancing.

“Tapi extensive social distancing. Jadi perlu diciptakan kondisi agar rakyat menjaga jarak dan menghindari pertemuan-pertemuan,” kata dia lagi.

Dia mencontohkan seperti meliburkan sekolah, bekerja dari rumah, dan mengurangi pertemuan massal. Bahkan,  menerapkan pembatasan jam operasi pasar dan mall, dan tempat-tempat keramaian juga perlu dilakukan.

Baca Juga:  Prihatin, 25 Juta Warga Iran Terinfeksi Covid-19!

Sumber: Rmol.id
Editor: Bahrur Rozy

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan