IDTODAY.CO – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyampaikan kebijakan terbaru terkait upaya penanggulangan pandemi covid 19. Kali ini sama dia meminta segenap para Kepala Daerah untuk mengerem mobilitas warganya yang ingin berlibur.

Tito mendesak kepala daerah untuk tidak membiarkan warganya pulang kampung dan berlibur di daerah masing-masing.

Hal tersebut disampaikan Mendagri Tito Karnavian  dalam keterangan pers di gedung Kemdagri, Minggu (25/10/20).

“Bersama-sama dengan pemerintah pusat mengerem keluarga untuk sebaiknya bersama keluarga ini di tempat masing-masing”, urai Mendagri sebagaimana dikutip dari Kompas TV (26/10).

lebih lanjut, Tito karnavian meminta segenap jajarannya dan semua pihak di daerah untuk melakukan tindakan preventif.

“Mempersiapkan diri, lingkungan, dari potensi penyebaran Covid,” pungkas Tito.

dalam arahannya tersebut kita juga meminta semua kepala daerah dan stakeholder untuk mengantisipasi adanya lonjakan mobilitas masyarakat selama masa liburan. Karenanya Dia meminta pengawasan terhadap lalu lintas kendaraan dan titik-titik tempat wisata.[kompas/brz/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan