“Jalur Rempah” Jadi Strategi PDIP di Pilkada 2020

Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto. (Foto: ANTARA/Aditya Pradana Putra)

IDTODAY.CO – Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto mengungkapkan strategi partainya dalam upaya memenangkan kontestasi Pilkada 2020.

Menurutnya, partai moncong putih tersebut akan menjadikan gotong-royong sebagai strategi utama untuk meraup perolehan suara maksimal.

Hal itu disampaikan Hasto saat konferensi pers pada Jumat (17/7/2020). Jawaban tersebut merupakan reaksi atas pertanyaan pertanyaan wartawan soal strategi yang akan digunakan partai itu di Pilkada 2020.

“Pada prinsipnya PDI Perjuangan ini partai yang menempuh jalan ideologi dengan semangat gotong royong. Jadi strategi berdasarkan semangat gotong royong itulah yang kami kedepankan,” kata Hasto sebagaimana dikutip dari Teropongsenayan.com (18/7/2020).

Baca Juga:  Bela Risma yang Kerap Marah-marah, PDIP: Beliau Tampil Beda, Itu Dibutuhkan Rakyat

Disamping strategi tersebut, hasto mengatakan kualitas calon kepala daerah yang diusung akan dipastikan setelah mengikuti sekolah partai yang mengajarkan tentang strategi secara detail termasuk juga strategi pemerintahan, komunikasi politik, dan penggalangan.

“Ketika Ibu Megawati sudah menetapkan pasangan calon seluruh partai solid bergerak, sehingga tidak perlu ragu-ragu, solid bergerak. Karena pasangan calon kita latih. Kita juga melatih juru kampanye, manajer kampanye. Sehingga dengan semangat gotong royong ini, beban dari pasangan calon itu dpat bersama-sama kita pikul,” urai Hasto.

Baca Juga:  Jika Tidak Dapat Tempat di PDIP, Golkar Siap Tampung Ganjar Dampingi Airlangga di Pilpres 2024

Lebih lanjut, hastono wajibkan para kadernya untuk turun membantu masyarakat yang tengah terpuruk akibat demi covid-19 bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) yang dimiliki PDIP.

Namun demikian, PDIP telah memiliki tema khusus jalur rempah yang menjadi kesepakatan partai ketika rakernas.

“Kita sudah mempromosikan jamu-jamu tradisional, sehingga PDI Perjuangan di tengah covid ini terus mendorong kader-kadernya untuk minum jamu tradisional, menambah gizi, asupan gizi,” terangnya.

Baca Juga:  Fraksi PDIP Tanggapi Ibunda Arteria Dahlan Dimaki-maki di Bandara, Ini Soal Sikap Perilaku

Hasto menegaskan, pihaknya akan selalu mengikuti protokol kesehatan. Termasuk pengumuman calon kepala daerah dilaksanakan secara telekonferensi.

“Nanti kami juga mengedepankan model-model kampanye dengan IT. Tetapi PDI Perjuangan dengan kekuatan grassroot-nya, kami punya 1,4 juta pengurus di seluruh Indonesia tentunya semua bergerak dalam satu rampak barisan,” tandas Hasto.[teropongsenayan/brz/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan