IDTODAY.CO – KH. Tengku Zulakarnaen, Wakil Sekertaris Jendral Majlis Ulama Indonesia (MUI) membagikan Video berdurassi 2 menit yang didalamnya berisi tentang dukungannya terhadap Masyumi Reborn. Dalam video itu tampak ia bersama Ustad Abd Shomad dan zaid Fethullah.

Kami bertiga mengimbau agar umat Islam bersatu padu, jangan pecah belah. Karena hari ini, kader Masyumi ingin dipecah belah juga,” kata Tengku Zul dalam rekaman video yang diterima di Jakarta, Rabu (11/3). Sebagainana dikutip dari Indonesiainside.id (11/3/2020).

Baca Juga:  Diduga Memutarbalikkan Fakta G30S/PKI, Ustadz Tengku Zulkarnain: Wikipedia Sudah Bengkok, #BoikotWikipedia

Menurutnya, menyatukan langkah melalui partai Islam tunggal adalah hal yang penting “Masyumi Reborn tempat kita untuk bersatu dan bangkit kembali. Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama’ UAS memberi komentar atas pencatutan namanya tanpa seizinnya dalam edaran undangan Deklarasi Bangkit di luar Masyumi reborn.

Hanya Masyumi Reborn. Adapun nama-nama asatiz yang lain di undangan dan mengatasnamakan Ustaz Abdul Somad dalam konfirmasi itu tidak benar, mencatut nama dan penipu,” ujarnya.

Baca Juga:  Video Momen Bahagia UAS dan Model Cantik Korsel Ayana Moon, Didoakan Berjodoh

Adapun Zaed Fethullah menegaskan bahwa yang menjadi rujukan Masyumi Reborn adalah dewan dakwah, sedangkan di luar Masyumi Reborn bukan rekomendasi dewan dakwah.

“Langkah kita ditentukan oleh Dewan Dakwah dan Dewan Dakwah yang menentukan arah Masyumi Reborn,” ucapnya

Sementara, Tengku menyampaikan bahwa tempat lahirnya Masyumi adalah Kramat 45. Tempat itu merupakan tempat warisan Masyumi. “Oleh karena itu kita bersatu disitu, berkumpul dan bangkit dari tempat itu untuk menuju Indonesia baldatun thayyibatun wa rabbun gafuur,” tuturnya.

Sumber: IndonesiaInside
Editor: AKSY

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan