IDTODAY.CO – Selama masa pandemi virus corona atau Covid-19 di Indonesia 36 Tenaga medis meninggal dunia. Rinciannya, 20 dokter umum dan spesialis, 6 dokter gigi dan 10 lainnya perawat.

Adib Khumaidi selaku Sekretaris Jenderal IDI, mengatakan bahwa dokter terakhir yang gugur adalah Karnely Herlena. “Dokter ke-20 yang meninggal Nely. Nggak ada penambahan lagi,” kata Adib. Sebagaimana dikutip dari merdeka.com (10/04/2020).

Ia juga menyebut, data terakhir sebanyak 6 dokter gigi meninggal. Namun ia tak bisa merinci namanya karena itu merupakan kewenangan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI).

“Dokter gigi terakhir enam. Jumlah yang nambah kalau nggak salah perawat itu,” ucapnya.

Ketua Umum Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Harif Fadhilah mengatakan sudah ada sepuluh perawat Indonesia yang gugur dalam tugas kemanusiaan menangani wabah Covid-19. Jumlah ini naik dari sebelumnya yang hanya lima orang. Hal itu ia sampaikan melalui akun media sosial PPNI.

Baca Juga:  Terinfeksi Corona, Seorang Perawat Di RSUD Pasar Rebo Meninggal Dunia

“Sudah ada 10 yang wafat,” ucapnya.

Berikut nama 20 dokter yang meninggal selama pandemi Covid-19:

1. Prof. DR. dr. Iwan Dwi Prahasto (FK UGM)

2. Prof. DR. dr. Bambang Sutrisna (FKM UI)

3. dr. Bartholomeus Bayu Satrio (IDI Jakarta Barat)

4. dr. Exsenveny Lalopua, M.Kes (Dinas Kesehatan Kota Bandung)

5. dr. Hadio Ali K, Sp.S (Perdossi DKI Jakarta, IDI Jaksel)

6. dr. Djoko Judodjoko, Sp.B (IDI Bogor)

7. dr. Adi Mirsa Putra, Sp.THT-KL (IDI Bekasi)

8. dr. Laurentius Panggabean, Sp.KJ (IDI Jaktim)

9. dr. Ucok Martin Sp. P (Dosen FK USU, IDI Medan)

10. dr. Efrizal Syamsudin, MM (RSUD Prabumulih, Sumatera Selatan, IDI Cabang Prabumulih)

11. dr. Ratih Purwarini, MSi (IDI Jakarta Timur)

12. Laksma (Purn) dr. Jeanne PMR Winaktu, (IDI Jakpus)

13. Prof. Dr. dr. Nasrin Kodim, MPH (Guru besar Epidemiologi FKM UI)

14. Dr. Bernadetta Tuwsnakotta Sp THT (IDI Makassar)

15. DR.Dr. Lukman Shebubakar SpOT (K) (IDI Jaksel)

16. Dr Ketty Herawati Sultana (IDI Tangsel)

17. Dr. Heru S. meninggal (IDI Jaksel)

18. Dr. Wahyu Hidayat, SpTHT (IDI Kab. Bekasi)

19. Dr. Naek L. Tobing, SpKJ (IDI Jakarta Selatan)

20. Dr. Karnely Herlena (IDI Kab Depok)

Daftar 10 orang perawat yang meninggal dunia:

1. Ninuk Dwi, S, Kep (Perawat ICU RSCM)

2. Sugiarto, Amd, Kep (Perawat RSPAD GS)

3. Harmoko, SKep, Ns, SH, MH(Kes) (Perawat PKM Tambak Aji)

4. Letkol (KOWAL) Mulatsih, WA, AMK, SH (Perawat RS Marinir Cilandak)

5. Setia Aribowo , Amd, Kep (Perawat RS Premier Bintaro)

6. Mursyida, Amd, Kep (Perawat PKM Kp Teleng)

7. Zaenal Khabib, S Kep, Ns (Perawat RSUD dr Koesma Tuban)

8. Adharul Anam, S, Kep (Perawat RS Mitra Keluarga Kelapa Gading)

9. Nuria Kurniasih, AMK (Perawat RSUP Dr Kariadi) 10. Nur Putri Julianty, AMK (Perawat RS Andhika).(Aks)

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan