IDTODAY.CO – Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad kasus penyerangan Polsek Ciracas Jakarta, dijadikan sebagai pelajaran berharga oleh para prajurit TNI dan Polri.

Dasco menilai, harus ada penguatan proses pembinaan terkait penggunaan media sosial dan aplikasi pemberitaan lainnya di institusi negara seperti TNI.

Pernyataan tersebut disampaikan terkait penyebab terjadinya pengrusakan Polsek Ciracas akibat adanya pemberitaan sepihak terkait prajurit TNI yang dikeroyok oleh aparat kepolisian.  

“Memang harus lebih ditekankan terutama pada insitusi-institusi yang memiliki disiplin tinggi,” tegasnya di Jakarta, sebagaimana dikutip dari Beritasatu.com, Senin (31/8/2020).

Menurutnya, para prajurit TNI dan Polri sebelum melakukan sebuah tindakan secara ceroboh harus lebih dulu benar-benar mendalami sebuah informasi.

“Memang harus mengecek terlebih dahulu sebelum kemudian melakukan tindakan-tindakan yang akhirnya begini,” kata Dasco.[beritasatu/brz/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan