TNI Terbangkan 9 Ton Alat Kesehatan Dari China Dengan Pesawat Hercules

TNI Terbangkan 9 Ton Alat Kesehatan Dari China Dengan Pesawat Hercules. (Foto: Inews)

IDTODAY.CO – Bantuan untuk Indonesia terkait penanganan virus Corona terus berdatangan dari berbagai negara. Terbaru, Indonesia mendapatkan bantuan 9 ton dari China dalam bentuk berbagai macam alat kesehatan.

Bantuan tersebut diangkut dengan Pesawat Hercules C-130 milik TNI Angkatan Udara atas instruksi dari Menhan Prabowo Subianto.

Pesawat tersebut terbang dari Bandar Udara Internasioal Pudong, Shanghai, China sekitar pukul 00.40 waktu setempat. Pesawat tersebut tiba di Indonesia setelah terlebih dahulu transit di Sanya, Provinsi Hainan.

Baca Juga:  Analisis: Pujian Prabowo Pada Jokowi Adalah Kuncian Awal Rebut Panggung Politik

“Pesawat pengiriman untuk mengangkut bantuan ini atas Kemenhan (Kementerian Pertahanan) RI,” terang Djauhari Oratmangun, Duta Besar RI untuk China, sebagaimana dikutip dari Netralnews.com (22)3/2020)

“Beijing saat ini sedang dalam perhatian. Maka semua bantuan nanti akan diterbangkan dari Shanghai dan Guangzhou,” kata Dubes tersebut didampingi Wakil Kepala Perwakilan RI di Beijing Dino Kusnadi.

Dino Kusnadi  menyampaikan,  peralatan kesehatan merupakan bantuan dari Inacham dan Yayasan Amal Tsingshan. Bantuan tersebut berupa  masker, pelindung wajah, kacamata, baju pelindung petugas kesehatan, dan alat tes COVID-19. Dan kabarnya masih tersisa sekitar 20 ton alat kesehatan yang siap di terbangkan. (nnc/br)

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan