Ratusan Polisi Siaga Amankan Rusuh Kongres XXXI HMI, Kondisi Islamic Center Mencekam

Kondisi Islamic Center masih mencekam. Aparat kepolisian masih berjaga. Foto/SINDOnews/Aan Haryono

IDTODAY.CO – Aparat kepolisian masih berjaga di luar gedung Islamic Center pasca rusuh Kongres XXXI Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI). Hingga saat ini, Rabu (24/3/2021) suasana lokasi tersebut masih mencekam dan diselimuti rasa kekhawatiran.

Namun demikian, Kondisi di dalam ruang kongres nampak sudah mulai steril. Kursi-kursi yang menjadi alat kerusuhan sudah kembali ditata dan beberapa peserta kongres sudah kembali berkumpul di luar ruangan. Hal tersebut sebagaimana dikutip dari Sindonews.com.

Baca Juga: Kakek 79 Tahun Pukul Kucing Pakai Besi hingga Lumpuh, Terancam Bui atau Denda Rp 352 juta

nampak petugas kepolisian masih terus berjaga secara ketat di sekitar lokasi acara. Setiap sudut gedung tersebut masih dijaga oleh aparat. Bahkan Mereka tampak mendirikan tenda dan melakukan barikade  di lokasi kerusuhan.

Bukan itu saja, jalanan di daerah tersebut, tepatnya Jalan dukuh Kupang masih ditutup oleh aparat sehingga menyebabkan beberapa kemacetan di sejumlah titik. “Sudah berhari-hari ini ditutup, kalau mau lewat muternya harus jauh sekarang,” kata Sutrisno, salah satu warga memberikan kesaksian.

Baca Juga: Ganas, Netizen +62 Dilawan, Akun All England Hilang Dari Peredaran

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan