Luhut Sebut Trump Mau Relokasi Pabrik AS ke Indonesia: Pembicaraan yang Baik

Luhut Binsar Panjaitan, (Foto: Foto: Muhammad Ridho/Detik.com)

IDTODAY.CO – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, banyak negara melirik Indonesia untuk merelokasi pabrik perusahaan asing. Saat ini, kata dia, Indonesia menempati urutan keempat negara investasi di dunia.

“Sekarang kita kan tujuan nomor 4 investasi dunia,” kata Luhut dalam program Bincang Khusus di RRI, Jakarta, kemarin. Sebagaimana dikutip dari suara.com (26/05/2020).

Luhut menjelaskan bahwa salah satu negera yang ingin merelokasikan pabriknya ke Indonesia adalah Amerika Serikat. Luhut mengaku sudah berbicara dengan Presiden Donald Trump terkait rencana kerjasama tersebut.

“Saya bicara dengan pembantu Presiden Trump dan dia setuju akan relokasi beberapa industri yang mereka tanam ke Indonesia. Itu kan pembicaraan yang baik,” kata dia

“Saya juga masih berkomunikasi dengan pembantu presiden di sana agar proyek itu bisa berjalan dengan baik,” sambungnya.

Selain itu, yang memungkinkan untuk dilakukan kerja sama yakni pengadaan alat kesehatan dalam penanganan Covid-19. Sebab, Indonesia sudah bisa memproduksi PCR, rapid test kit dan sebagainya.

Baca Juga:  Waketum PAN: Pak Luhut Enggak Usah Baper Lah Ya !!

“Karena kita mengalami masa covid ini bersama-sama, mereka soal kesehatan juga agak repot juga kan, (makanya) Presiden (Jokowi) meminta kita untuk mengembangkan produk dalam bidang kesehatan termasuk itu industri,” kata dia.[Aks]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan