IDTODAY.CO – Kepala Staf Presiden atau KSP Moeldoko mengalami kejadian tak mengenakan.

Moeldoko dikabarkan diusir para pendemo yang menggelar aksi Kamisan di Taman Signature, Kota Semarang. Kamis (18/11/21).

Dalam video yang diunggah akun twitter @cornelgea terlihat Moeldoko diteriaki hingga disoraki para peserta aksi yang merupakan para aktivis HAM.

Ketika Moeldoko akan berbicara di depan para pendemo, pendemo mengatakan aksi demo tersebut adalah panggung rakyat, pelanggar HAM dilarang ngomong.

Baca Juga:  Jajaran Polresta Bandar Lampung Jenguk Warga yang Diduga Kena Pukul saat Demo Ricuh

“Ini panggung rakyat, oligarki di hotel saja,” teriak salah seorang pendemo.

Para pendemo itu meminta agar Moeldoko untuk pergi meninggalkan aksi.

“Betul! Ini panggung rakyat! Pelanggar HAM nggak boleh dikasih ruang, pergi pergi,” teriak pendemo lainnya.

Meski Moeldoko mencoba menenangkan, massa kemudian memotong pembicaraannya.

“Ya teman-teman sekalian,” ujar Moeldoko mencoba berdialog pada pendemo.

Baca Juga:  Ini Tanggapan Pemerintah Soal Rekonsiliasi Dengan Habib Rizieq

“Kami bukan teman Bapak!” teriak pendemo.

“Sudah Pak, kami tidak mau Bapak ngomong di sini,” tutur pendemo lain.

Mendengar banyak penolakan KSP Moeldoko lantas memutuskan untuk pergi dari kerumunan aksi dan tidak jadi berbicara.

Sumber: pojoksatu.id

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan