IDTODAY.CO – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil meminta kepada pengurus masjid untuk berkoordinasi dengan aparat kewilayahan jika ingin membuka kembali aktivitas peribadahan di tahap pertama new normal atau adaptasi kebiasaan baru (AKB).

“Setelah satu minggu ini, rumah ibadah mulai beradaptasi sesuai dengan arahan dari Kemenag. Setiap masjid harus menyampaikan ke kecamatan apakah wilayahnya layak untuk dibuka ke publik,” ucap Emil, sapaan akrabnya, di Makodam III Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (2/6) seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Ajukan PSBB, Ini Jawaban Pemerintah Pusat

Meski demikian, Emil -karib disapa- mengimbau setiap masjid di kawasan Jawa Barat untuk mengedepankan protokol kesehatan.

“Tentulah dengan protokol kesehatan, sebaiknya berwudhu di rumah membawa sajadah sendiri cuci tangan dan memakai masker,” ungkapnya.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Jawa Barat memberlakukan new normal atau adaptasi kebiasaan baru (AKB) pada Senin 1 Juni 2020.

Namun, penerapan new normal hanya dilakukan di 60 persen zona biru atau 15 daerah di Jabar.

Baca Juga:  Gubernur Jabar: 1500 Orang Jalani Rapid Test di Puncak, 88 Reaktif

Sementara 12 daerah di zona kuning melanjutkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Sumber: Rmol.id

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan