Jelang Idul Adha, Polda Jabar Pastikan Tak Akan Lakukan Penyekatan Arus Mudik

Dirlantas Polda Jabar Kombes Eddy Djunaedi (kiri) mengerahkan personelnya dalam melaksanakan Operasi Lilin Lodaya 2019. (Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan)

IDTODAY.CO – Jelang perayaan hari raya Idul Adha, Polda Jabar memastikan telah melakukan sejumlah persiapan terutama di jalur arteri dan wisata. Persiapanl ini dilakukan untuk mengantisipasi arus mudik dari luar wilayah Jabar ataupun antar kabupaten dan kota. Hal ini sesuai instruksi yang diberikan oleh Kakorlantas Mabes Polri.

“Kita operasi tanggal 23 sampai 5 Agustus, di sela-sela itu ada kegiatan idul kurban, kita sudah mempersiapkan baik jalur arteri, tol maupun jalur wisata,” kata Dirlantas Polda Jabar Kombes Eddy Djunaedi ketika ditemui di Simpang Jalan Aceh-Jalan Merdeka, Kamis (16/7). Sebagaimana dikutip dari kumparan (16/07/2020).

Baca Juga:  Kurban Ditengah Pandemi, Panitia di Mimika Wajib Izin Pemda

“Kemarin juga sudah meeting dengan para Kasatlantas, dan sesuai arahan Kakorlantas agar mempersiapkan diri,” lanjut dia.

Meski telah dilakukan persiapan, Eddy memastikan polisi tidak akan melakukan penyekatan bagi warga yang masuk atau mudik ke wilayah Jabar. Dia memprediksi arus lalu lintas akan meningkat menjelang momen Idul Adha.

“Sementara tidak ada penyekatan ya,” ucap dia.

Baca Juga:  Sekap-Aniaya Polisi Saat Demo, 3 Tersangka Dibui di Polda Jabar

“Untuk tanggal 23 kita akan adakan operasi patuh, kita juga akan memberikan pemahaman protokol kesehatan, salah satunya mendisiplinkan penggunaan masker, tidak hanya itu, tetapi kendaraannya kita juga atur jaraknya,” pungkas dia.[kumparan/aks/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan