Lagi, TKA China Kloter 3 Tiba di Kendari dan Mendapat Pengawalan Ketat

Penampakan TKA China yang baru saja turun dari pesawat Lion Air di Bandara Haluoleo Kendari, Selasa 14 Juli 2020. (Foto : Sultraberita.id)

IDTODAY.CO – Gelombang kedatangan TKA China kloter 3 dari total 500 TKA yang direncanakan pemerintah telah mendarat pada Selasa 14 Juli 2020. Tenaga kerja impor tersebut datang dengan menggunakan pesawat Lion Air JT 3771.

Seperti dikutip dari Sultraberita.id, (15/7/2020) sekitar pukul 22.30 WITa pesawat tersebut landing di Bandara Haluoleo Kendari.

Dampak penjagaan ketat dari aparat TNI di kawasan bandara ketika menyambut kedatangan para pekerja impor PT VDNI Morosi tersebut.

sebanyak 126 orang TKA China terpantau mengantri untuk melakukan prosedur pemeriksaan kesehatan dan pengukuran suhu tubuh yang dilakukan para petugas medis yang memakai kelengkapan APD.

TKA tersebut kemudian diangkut ke tempat tujuan PT VDNI yang ada di kabupaten Konawe dengan menggunakan kendaraan khusus yang sudah disiapkan di Bandara Haluoleo Kendari.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, terdapat 26 kendaraan yang mengangkut TKA China tersebut dengan dibagi masing-masing 5 pekerja dalam 1 unit.

Baca Juga:  Manfaat Kedatangan TKA China, Luhut: Pasti Terjadi Transfer Of Knowledge dan Transfer Of Technology, Mungkinkah?

Bahkan, mereka mendapatkan pengawalan ketat dari kendaraan patroli Brimob

Di sisi lain, aksi penolakan terhadap kehadiran TKA China tersebut masih terus berlangsung. Aksi tersebut dilakukan oleh sekelompok massa di simpang jalan menuju Bandara Haluoleo Kendari.[Sultraberita/brz/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan