Walkot Tangerang Ingatkan Warga Soal Klaster Berteduh Saat Musim Hujan: Tetap Jaga Jarak

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah,(Foto: Warta Kota/Nur Ichsan)

IDTODAY.CO – Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengingatkan agar pengendara kendaraan bermotor memperhatikan protokol kesehatan jika terpaksa harus berteduh bersamaan dengan pengendara lain. Hal ini karena penyebaran Covid-19 bisa saja terjadi di tempat berteduh.

“Jangan sampai muncul klaster berteduh penyebaran COVID-19. Tetap jaga jarak ketika berteduh di lokasi yang bersamaan dengan yang lain,” ujar Arief di Tangerang, Senin (5/10). Seperti dikutip dari detik.com (05/10/2020).

Baca Juga:  Pengamat: Pandemi Covid-19 Harus Jadi Momentum Wujudkan Demokrasi Siber

Menurut Arief, penyebaran COVID-19 di Kota Tangerang disebabkan sejumlah faktor, yakni adanya klaster baru, seperti keluarga, perkantoran, perdagangan dan klaster olahraga. Oleh karena itu, ia meminta kepada seluruh warga agar menjalankan 3M, yakni menjaga jarak, memakai masker dan sering mencuci tangan.

Dalam upaya menekan kasus COVID-19, Pemkot Tangerang pun telah membatasi kegiatan keramaian, termasuk kegiatan rapat di ruangan yang diganti menjadi sistem daring.

Baca Juga:  Polres Bogor Gelar Operasi Yustisi, 15 Warga Terjaring Tak Pakai Masker

Ia juga mengingatkan warga Kota Tangerang agar lebih mengantisipasi tingginya intensitas curah hujan yang kemungkinan terjadi dalam beberapa hari ke depan.

“Informasi dari BMKG, cuaca ekstrem kemungkinan akan terjadi di beberapa daerah, termasuk Kota Tangerang,” katanya.

Lebih lanjut, ia mengingatkan kepada masyarakat agar berhati-hati ketika berkendara di jalan. Mengingat potensi hujan disertai angin yang terjadi dapat membahayakan pengendara.

“Kalau hujan lebat dan angin kencang, upayakan untuk tidak berteduh di bawah pohon. Sebisa mungkin selalu sedia jas hujan kalau mengendarai motor. Karena sekarang informasinya sudah masuk musim hujan,” ujar Arief.[detik/aks/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan