Slamet Ma’arif: Anies Belum Konfirmasi Hadir Jadi Saksi Nikah Putri Habib-RS

Ketua Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Ma’arif (Foto: Wilda Hayatun Nufus/detikcom)

IDTODAY.CO – Ketua Umum PA 212 Slamet Ma’arif mengatakan bahwa pihaknya belum mendapat  kabar kepastian Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk menjadi saksi nikah putri dari Habib Rizieq Syihab. Ia juga mengaku belum mengetahui tokoh nasional yang akan hadir dalam acara akad nikah dan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut.

“Jadi sampai hari ini kita belum tahu konfirmasi tokoh-tokoh nasional siapa yang hadir. Belum ada (tokoh nasional yang konfirmasi hadir) termasuk Pak Anies juga kita sedang menunggu konfirmasinya hadir. Kalau memang beliau hadir ya akan menjadi saksi,” ujar kata Slamet di DPP FPI, Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11). Seperti dikutip dari detik.com (14/11/2020).

Baca Juga:  Mahfud MD Tanggapi Soal Habib Rizieq Akan Pulang Pimpin 'Tsaurah',: Ya, Pulang Saja

Ia menambahkan, untuk tokoh-tokoh nasional tidak ada undangan khusus. Akan tetapi jika ada toko-toko nasional yang hadir, mereka akan disambut dengan baik.

“Kalau ulama-ulama Habaib kita undang, seperti Habib Ali yang Tebet kemudian Abah Raid dan sebagainya. Tapi kalau tokoh-tokoh nasional karena ini sifatnya umum, kita nggak memberikan undangan khusus kepada siapapun, tapi kalau ada tokoh-tokoh yang hadir pasti akan kita terima kita sambut untuk bisa ke panggung,” kata Slamet di DPP FPI, Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11/2020).

Baca Juga:  Gandeng Istri Bukan Ngembat Pembantu, Anies Dipuji, Pendukung Ahok Emosi

Pada pukul 17.15 WIB, para tamu undangan mulai berdatangan. Slamet mengatakan, jika tamu membludak, maka jalan KS Tubun akan ditutup total.

“Melihat kondisi nanti, kalau jemaahnya ternyata membeludak ya pasti akan tutup total (Jalan KS Tubun) supaya tetap bisa menjaga jarak. Tapi biasanya tiap tahun ditutup dengan sendirinya oleh umat,” imbuhnya.[detik/aks/nu]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan