Update Per 28 Maret: Kasus Covid-19 Bertambah Total 1.155 orang, Meninggal 102 Orang, Sembuh 59 Orang

Juru Bicara Khusus Pemerintah untuk Penanganan corona covid-19, Achmad Yurianto (Foto: Tirto)

IDTODAY.CO – Pemerintah kembali memperbaharui kasus positif Corona, dari data itu diketahui terjadi peningkatan signifikan. Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto mengatakan ada penambahan 109 kasus positif virus corona pada Sabtu (28/3/2020). Hingga hari ini total kasus positif corona mencapai 1.155 kasus.

Adapun kasus meninggal dunia juga bertambah sebanyak 15 orang, sehingga total meninggal 102 orang. Demikian pula dengan kasus yang sembuh ada penambahan yaitu 13 orang, sehingga total yang sembuh sebanyak 59 orang.

Baca Juga:  Menteri Tito: Momentum Pilkada Bukan Jadi Media Penularan Corona

“Ini menjadi bukti bawah penularan masih terus terjadi di sekitar kita,” ujar Yuri. Sebagaimana dikutip dari CNBC Indonesia (28/03/2020).

“Upaya tracing akan diperkuat untuk melihat kontak dekat dari pasien yang positif,” ujar Yuri.[aks]

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan