Viral Nenek Cari Nafkah Sampai Larut Malam, Jadi Badut Ditemani Cucu yang Masih Kecil

Tangkapan layar seorang Nenek Rela Jadi Badut, Bawa Cucu Banting Tulang Cari Nafkah hingga Larut Malam/TikTok @yudihmakeup

IDTODAY.CO – Hidup bahagia dan berkecukupan merupakan dambaan setiap manusia. Akan tetapi terkadang takdir berkata berbeda dengan keinginan. Maksud hati ingin memeluk gunung namun apa daya tangan Tak Sampai. Demikian pepatah mengibaratkan keinginan yang tidak kesampaian.

hal itu dirasakan oleh seorang nenek renta yang harus mengadu nasib hingga larut malam demi memenuhi kebutuhan hidup untuk keluarganya.

Baca Juga: Mantap, Tak Hanya Jaga Motor, Tukang Parkir Ini Ini Berikan Service “Plus-plus”

Bahkan dia tidak hanya melakukannya sendiri, melainkan juga mengajak cucunya yang masih kecil untuk ikut merasakan dinginnya angin malam di daerah Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Nenek tersebut harus bekerja dengan memakai kostum badut dan menyusuri jalanan demi mendapatkan uang.

Peristiwa memilukan tersebut viral setelah dibagikan oleh kreator TikTok @yuhdimakeup pada Sabtu (20/3/2021).

“Ya Allah rasanya menangis hati ini melihat mereka,” tulis akun tersebut sebagaimana dikutip dari Beritahits.id. (29/3/21).

Dalam video, terlihat seseorang yang memakai kostum badut tengah ditemani oleh bocah laki-laki. Keduanya terduduk lesu pada malam hari di pinggir jalan, persis di depan sebuah minimarket.

Melihat pemandangan memilukan tersebut, seorang wanita yang mengendarai mobil kemudian menghampiri keduanya untuk berbagi sedikit rezeki. Ya, kedua wanita itu memberikan beberapa nasi kotak untuk keduanya.

Dua wanita dalam rombongan yang membawa mobil menghampiri keduanya untuk memberikan  kotak nasi.

Pada awalnya, sosok dalam badut tidak diketahui. Namun, setelah dibuka, rupaya ada sosok nenek di dalamnya.

Tak ayal, kedua wanita tersebut merasa sangat terharu dengan perjuangan Si nenek untuk mencukupi kebutuhan keluarga dengan cucunya.

“Pas kita dekati, seorang nenek dan cucunya yang berjuang cari nafkah pada malam hari,” ujarnya.

Baca Juga: Dari Cleaning Service Jadi Panglima Pasukan Perang TNI, Yuk Simak Kisahnya!

Akhirnya, dua wanita dalam rombongan tersebut memberikan beberapa nasi kotak dan sebuah amplop berisi uang.

Mendapatkan hal itu, wajah sang nenek yang tampak lesu berubah menjadi sumringah. Dia tampak bersyukur mendapatkan rezeki tersebut.

Demikian juga dengan para warganet yang melihat kejadian mengharukan tersebut, mereka memberikan doa terbaik untuk para dermawan yang telah Sudi berbagi dengan nenek dan cucunya neng berjuang hingga larut malam.

“Itulah keinginan kuat ku jadi orang mampu. Rasa ingin berbagi itu sangat kuat. Ketika mereka tersenyum, hati pun lega,” komentar Rizky Agata.

“Maafkanlah hamba mu ini yang kurang bersyukur. Gak tega. Lindungilah nenek yang bekerja jadi badut dan cucunya, sehatkan badannya. Aamiin,” doa Lilik.

“Aku ingin berbagai. Sekarang sampai kapanpun ya Allah. Aku tidak tega lihatnya. Ingat aku sendiri pas lagi kesusahan,” timpal Preti.

“Lihat bocahnya keluar terenyuh hati ini. Mari kita sama-sama berdoa semoga dilancarkan rezeki kita dan rezekinya. Aamiin,” sahut Surya.

“Ya Allah semoga nenek dan cucunya sehat selalu, panjang umur, dan diberikan rizeki yang banyak. Aamiin,” balas Keihatsu.

Baca Juga: Aa Gym: Kenikmatan Bisa Jadi Ujian Paling Berbahaya

Tulis Komentar Anda di Sini

Iklan